Skip to main content
Berita KegiatanPencegahan dan Pemberdayaan Masyarakat

Perjanjian Kerjasama P4GN antara BNNK Sleman dengan SMPN 2 Sleman

Dibaca: 3 Oleh 24 Apr 2024Tidak ada komentar
Perjanjian Kerjasama P4GN antara BNNK Sleman dengan SMPN 2 Sleman
#BNN #StopNarkoba #CegahNarkoba

BNN Sleman – Sebagai upaya menjalin sinergi dalam melaksanakan dan mensukseskan program P4GN-PN di lingkungan pendidikan, BNN Kabupaten Sleman bekerjasama dengan SMPN 2 Sleman menyelenggarakan Penandatanganan Perjanjian Kerjasama/ MoU antara BNN Kabupaten Sleman dan SMPN 2 Sleman (23/04/2024).
Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Kepala BNN Kabupaten Sleman Kombes Pol. Teguh Tri Prasetya, S.I.K., M.H.
Dalam sambutannya Kepala BNN Kabupaten Sleman menyampaikan apresiasi setinggi tingginya kepada SMPN 2 Sleman atas terselenggaranya penandatanaganan kerjasama ini. Upaya ini menjadi salah satu wujud dan komitmen sekolah dalam membantu program Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba – Prekursor Narkortika (P4GN-PN), khususnya di bidang pendidikan. Selanjutnya Kepala Sekolah SMPN 2 Sleman menyatakan siap untuk mewujudkan komitmen bersama dan semoga dapat membantu mengurangi angka penyalahgunaan di kalangan pelajar.

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel