Skip to main content
Berita Kegiatan

Audiensi Kepala BNN Kabupaten Sleman dengan Pengadilan Negeri Sleman

Dibaca: 6 Oleh 26 Sep 2018Desember 20th, 2020Tidak ada komentar
Badan Narkotika Nasional
#BNN #StopNarkoba #CegahNarkoba

BNNK Sleman-Rabu (26/09) Kepala BNN Kabupaten Sleman AKBP Siti Alfiah, S.Psi, SH., MH melakukan audiensi dengan Ketua Pengadilan Negeri Sleman dalam rangka perkenalan serta koordinasi antar lembaga khususnya di wilayah Kabupaten Sleman.

Pada kesempatan itu, Kepala BNN Kabupaten Sleman menyampaikan kondisi wilayah di Kabupaten Sleman terutama di daerah yang padat penduduk dimana terdapat banyak sekali pendatang dengan beragam profesi. Hal itu tentu dapat dimanfaatkan oleh pengedar narkoba untuk menjalankan bisnis haramnya. Oleh karena itu dibutuhkan sinergi dari semua pihak untuk melindungi masyarakat dari bahaya peredaran gelap dan penyalahgunaan narkoba, salah satunya adalah kerjasama dengan Pengadilan Negeri Sleman.

Hal ini disikapi baik oleh Erma Suharti, SH., MH selaku Ketua Pengadilan Negeri Sleman, penyelesaian penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba di wilayah Kabupaten Sleman memang tidak serta merta menjadi tugas dari BNN, akan tetapi hal ini menjadi tugas bersama sebagai masyarakat Indonesia khususnya warga Sleman. Kami akan berupaya memasukan materi P4GN dalam beberapa kegiatan yang sudah kami agendakan,ungkapnya. Pengadilan Negeri Sleman juga akan menyediakan ruang dalam rangka penyebarluasan informasi   sebagai bentuk dukungan program P4GN.

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel